Berbicara mengenai jenis dari frozen food ini sendiri pada dasarnya ada sangat banyak, namun berikut ini diantaranya yang menjadi favorit bagi masyarakat di Indonesia, yaitu:
- Sosis
tentunya tidak asing dengan makanan yang satu ini bukan, ia terbuat dari daging yang diolah dengan bumbu dalam bentuk panjang kecil, selain sapi juga ada sosis ayam. Praktis karena memang dapat ditambahkan dalam aneka tumisan yang Anda buat maupun langsung digoreng sebagai lauk juga bisa.
- Nugget
nugget yang terbuat dari olahan daging ayam ditambah berbagai bumbu dan dibalut tepung roti. Dengan di freezer maka akan membuat nugget ini tahan lebih lama, selain dapat dijadikan sebagai cemilan maka ia bisa dipakai sebagai lauk pauk dimakan bersama dengan nasi hangat.
- Baso
bakso adalah makanan sejuta umat bagi masyarakat di Indonesia karena memang rasanya yang nikmat, ia juga dapat dikombinasikan dengan beragam jenis menu makanan lain seperti diantaranya adalah capcay sampai dengan sop.
- Siomay
angan salah karena faktanya sekarang ini juga ada varian siomay frozen food yang sangat praktis karena tinggal dikukus saja untuk mengkonsumsinya. Ada varian siomay yang dibuat dari daging ikan sampai dengan daging ayam, dipadukan dengan tepung serta bumbu-bumbu lain yang nikmat.
- Kentang Goreng
kentang goreng juga ada versi frozen food yang lebih mudah untuk digunakan. Untuk Anda yang punya bisnis rumah makan, ataupun digunakan untuk konsumsi sendiri maka bisa membeli varian yang praktisnya ini, tidak harus repot-repot membuatnya dari awal.
- Dimsum
banyak juga masyarakat yang menggemari frozen food ini, apalagi untuk varian jenisnya juga cukup banyak. Sehingga tinggal disesuaikan dengan selera Anda saja.